Pematangsiantar - Panglima Kodam I/Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayjen TNI Hendy Antariksa bertindak sebagai Inspektur upacara pada penutupan Pendidikan Pertama Bintara (Dikmaba) Infanteri TNI AD Gelombang II dan Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) TNI AD Gelombang I Tahun Anggaran 2026. Upacara penutupan tersebut digelar di Lapangan Jenderal Soedirman, Rindam I/BB, Rabu (7/1/2026).
Kegiatan diawali dengan kedatangan Pangdam I/BB beserta Ibu dan rombongan, dilanjutkan menuju lapangan upacara untuk mengikuti rangkaian Upacara Penutupan Pendidikan (Upc Tupdik) dengan jumlah Dikmaba Infantri 448 orang, serta Diktukba 391 orang. Dalam upacara tersebut dilaksanakan Penghormatan dari komandan upacara kepada inspektur upacara, pemeriksa pasukan, penanggalan tanda siswa, pemberian medali serta penghargaan kepada mantan siswa berprestasi, sekaligus pengambilan sumpah prajurit kepada para siswa yang telah menyelesaikan pendidikan.
Dalam amanatnya, Pangdam I/BB menekankan lima hal utama yang harus dipedomani oleh para mantan siswa. Penekanan tersebut meliputi peningkatan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, menjadi prajurit yang bermoral dan beretika, meningkatkan profesionalisme keprajuritan dengan mengamalkan ilmu yang diperoleh, menjadikan Sapta Marga, Sumpah Prajurit, serta Delapan Wajib TNI sebagai pedoman hidup, serta kesiapan mengikuti pendidikan kejuruan bintara sesuai kecabangan masing-masing.
Usai penyampaian amanat, acara dilanjutkan dengan demonstrasi kemampuan prajurit yang meliputi Mountaineering, Bela Diri Militer dan Pencak Silat Militer yang ditampilkan oleh para Bintara baru.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Danrindam I/BB, Danrem 022/PT, para Asisten Kasdam I/BB, LO TNI AU dan AL Kodam I/BB, Danbrigif 7/RR, Danbrigif TP 36/HM, Danmenarhanud 2/SSM, para Kabalakdam I/BB, Karumkit Tk II Putri Hijau Medan, Dandeninteldam I/BB, Danyonif 121/MK, serta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah I/Bukit Barisan beserta jajaran pengurus Persit.
Sumber-
( Pendam l/BB) Pimred- LPT
0 Komentar